NYARIS 1 TAHUN, LAPORAN PENCEMARAN NAMA BAIK DIFACEBOOK TIDAK KUNJUNG DAPAT KEPASTIAN

 


Probolinggo, Rakyatnusantara net - Tindakan pencemaran nama baik melalui akun media sosial, diantaranya facebook kini semakin marak, salah satunya yang dilaporkan oleh Pelapor berinisial “R” di Polres Probolinggo.

 

“R” melaporkan akun facebook yang diduga milik Sdr. Fauzan beralamat di Desa Rangkang Kec. Kraksaan Kab. Probolinggo. Sdr. Fauzan sendiri menurut keterangan “R” telah datang ke rumahnya. “Fauzan pernah datang ke rumah saya ingin mediasi terhadap laporan saya di Polres Probolinggo, namun saya keberatan,” ujar “R” pada  (11/10).

 

Sebelumnya “R” pada tanggal 26 Oktober 2020 telah melaporkan Sdr. Fauzan atas dugaan tindak pidana penghinaan/pencemaran, karena Sdr. Fauzan diduga telah memposting kalimat bahwa “R” telah berhubungan intim dengannya. Selain itu, Sdr. Fauzan diduga memposting foto “R” bersanding dengan obat kuat dan hal tak senonoh lainnya yang tentu saja perbuatan Sdr. Fauzan tersebut menyerang kehormatan/nama baik “R”.

 

“Saya merasa malu sekali, apalagi postingan-postingan tersebut dibaca dan diketahui oleh keluarga dan teman saya. Saya minta Polres Probolinggio agar segera memberikan kepastian hukum bagi perkara saya. Apabila perkara saya dihentikan silahkan saja, tapi bagaimana jika itu terjadi pada diri anda, saudara anda, dan kerabat anda???. Apakah anda tidak merasa tercoreng nama baiknya apabila anda dikatakan telah berhubungan sex / zina dengan orang lain???. Apakah anda tidak merasa tercoreng nama baiknya apabila foto anda disandingkan dengan obat kuat dll???. Laporan tanggal 26 Oktober 2020 sampai Oktober 2021 belum ada kepastian hukum ," tegas “R” bernada kecewa.


Ketika Tim Media ini hendak mengklarifikasi ke Unit Tipidter Polres Probolinggo, Kanit Tipidter Polres Probolinggo Ipda Djuantoro Setyowadi tidak ada diruang kerjanya.


Disisi lain, Wakapolres Probolinggo ketika dimintai tangaapannya masih akan melakukan pengecekan kepada anggotanya terkait proses Laporan tersebut. "Kami cek dulu mas, kan saya baru menjabat Wakapolres disini," ujarnya pada Senin (11/10).( Mul ).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama