JUMAT BERKAH, Berbagi Walau sekedar nasi bungkus

 


Pasuruan | Rakyatnusantara.net - Pada musim Saat ini dimana pandemi Covid masih terus berlanjut , beban masyarakat yang juga pasti juga masih semakin tinggi sehingga membutuhkan kepedulian semua pihak untuk bekerja sama menjawab tantangan ini, hal ini di respon oleh Anggota Satlantas Polres Pasuruan yang bertugas di kantor Bersama samsat bangil yang dikemas dalam kegiatan Jumat berkah.



Jum'at(25/2/22) Adapun kegiatan ini berbentuk memberikan makan minum kepada Masyarakat wajib pajak yang pada hari jumat ini sedang melaksanankan proses mengurus surat surat kendaraannya. 



“Kami berusaha memberikan pelayanan

terbaik kepada masyarakat Kabupaten Pasuruan dan kami ingin lebih dekat dengan masyarakat dengan salah satunya dengan kegiatan berbagi seperti ini”Pungkas Kasat Lantas PasuruanAKP Andhika.



"maturnuwun (terima kasih) pak, untuk nasi bungkusnya kebetulan saya tadi belum sarapan” Saut kata Atokillah salah satu wajib pajak.


Kegiatan ini akan kami laksanakan terus karena respon dari  masyarakat sangat baik Sambut Ipda Moneta Kaur Reg Ident Sat lantas Pasuruan. 



AKP Andhika Mizaldy Lubis Kasat Lantas Polres Pasuruan mengatakan," kegaiatan ini mendapat respon yang sangat banyak dan positif dari masyarakat Kabupaten Pasuruan.


Tujuan dari kegiatan Jumat Barokah ini,tak lain untuk sekadar berbagi, dengan rasa simpati di tengah situasi merebaknya covid-19.


Kita belum terbebas dari virus covid-19, jadi masih diperlukan kegiatan yang bersifat sosial dengan sekadar bebagi nasi bungkus, ” Tambah AKP Andhika.



Selain itu, AIPDA Harid Kurniawan salah satu petugas samsat bangil, menghimbau agar masyarakat tetap waspada terhadap wabah covid-19 dengan melaksanakan protokol kesehatan.


"Kita mengajak masyakat untuk tetap waspada terhadap covid-19. Patuhi prokes, Dengan cuci tangan, pakai masker, dan jaga jarak,”Lanjutnya



(Ndre/Abi)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama