Panlih Desa Talkandang Tetapkan Cakades Nomor Urut 3 Sebagai Cakades Terpilih


Probolinggo, rakyatnusantara.net – Panitia Pemilihan (panlih) Kepala Desa Talkandang telah menetapkan Calon Kepala Desa (cakades) terpilih dalam perhelatan Pilkades yang digelar serentak 17 Pebruari tahun 2022. Penetapan tersebut berdasarkan hasil rapat pleno rekapitulasi yang digelar di sekretariat Panlih Desa setempat, seusai penghitungan suara di masig-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS) selesai. 


Hasilnya, Cakades nomor urut 3, Widi Amrullah Hidayat memperoleh suara terbanyak yakni 1.958 suara, dan unggul di 10 TPS dari 11 TPS yang ada. “Kami jajaran panitia bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) telah menetapkan Widi Amrullah Hidayat, sebagai Cakades terpilih. Laporan pelaksanaan Pilkades oleh Panlih telah dikirim kepada BPD dengan tembusan camat, beserta berkas-berkas Cakades terpilih secara lengkap,” terang Subaidi, Ketua Panlih Kepala Desa Talkandang, Selasa (22/2/22).


Atas suksesnya penyelenggaraan Pilkades tersebut, segenap jajaran kepanitiaan desa menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap masyarakat Desa Talkandang yang telah berpartisipasi hadir memberikan suaranya di TPS masing-masing. “Terima kasih pula kepada semua calon dan para pendukungnya yang selalu menjaga keamanan dalam situasi yang kondusif. Sehingga perhelatan Pilkades berlangsung sukses,” ucap Subaidi.


Perlu untuk diketahui, Pilkades serentak yang diselenggarakan di Desa Talkandang diikuti sebanyak lima (5) Cakades dengan perolehan suara sebagai berikut, Cakades nomor urut 1, Miftahorrifa’ memperoleh 58 suara, Cakades nomor urut 2, Moh. Efendi memperoleh 17 suara, Cakades nomor urut 3, Widi Amrullah Hidayat memperoleh 1.958 suara, Cakades nomor urut 4, Abdul Jalal memperoleh 71 suara, dan Cakades nomor urut 5, Bashori Alwi Abdillah memperoleh 1.372 suara. (mul)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama