Bagikan Masker, Bhabinkamtibmas Bona Sambang Upacara Pitra Yadnya

 


Polres Gianyar Polsek Blahbatuh-Sambang merupakan kegiatan untuk mengajak masyarakat melalui kunjungan dan dialog Polri dengan Masyarakat guna mendeteksi dan mengidentifikasi segala bentuk permasalahan kamtibmas.Kegiatan Sambang intensif dilaksanakan oleh Polri, bertujuan untuk menjalin kemitraan antara polisi dengan masyarakat.


Sejalan dengan Program Kring Polri Polres Gianyar, Bhabinkamtibmas Bona Aiptu I Wayan Miasa, Sabtu  14/05/2022 melaksanakan sambang serta berdialog dengan masyarakat yang sedang mempersiapkan Upacara Pitra Yadnya Palebon Ida Pedanda Istri Oka di Desa Bona.


Momentum kegiatan tersebut dimanfaatkan oleh Polsek Blahbatuh untuk menjalin silahturahmi untuk memberikan pesan-pesan kamtibmas dan tentunya penerapan prokes pencegahan covid-19 melalui pembagian masker yang masih terus digencarkan.


Bhabinkamtibmas Miasa menekankan betul terkait penerapan Protokol Kesehatan Covid-19.” Kami tidak pernah henti untuk selalu mengimbau, mengedukasi, dan mengawasi setiap kegiatan masyarakat agar dalam pelaksanaannya disiplin menerapkan protokol Kesehatan” ujarnya.


Kapolsek Blahbatuh, Kompol I Ketut Suharto Giri,S.H.,M.H. membenarkan kegiatan sambang yang dilaksanakan oleh Bhabin.”Komunikasi kami dengan masyarakat terjalin dengan baik, melalui kegiatan sambang,kami ingin selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mengamankan kegiatan serta mengingatkan pentingnya penerapan prokes sekaligus sosialisasi Vaksinasi Covid-19, silahturahmi akan terjalin dengan komunikasi yang intens, ungkapnya.


Ditambahkan oleh Kapolsek Suharto Giri bahwa kondusifitas kamtibmas merupakan tujuan yang ingin dicapai dari pelaksanaan sambang dan hal tersebut dapat terwujud tentunya berawal dari jalinan komunikasi yang erat.”Harapan kami jalinan komunikasi menumbuhkan kepercayaan sehingga antara masyarakat dan Polri bersinergi dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban.


"Harapan kami Upacara Palebon dapat berjalan dengan aman, khidmat dan lancar tentunya dengan penerapan Protokol Kesehatan yang ketat, tutup Kompol Suharto Giri.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama