Pemantauan Persediaan Dan Harga Minyak Goreng Di Blahbatuh

  


BLAHBATUH-Guna mencegah terjadinya kelangkaan minyak goreng, Polsek Blahbatuh menerjunkan sejumlah personel memantau persediaan Migor (minyak goreng) di Pasar Tradisional maupun Modern, Selasa (17/05/2022).


Kapolsek Blahbatuh Kompol I Ketut Suharto Giri,S.H.,M.H. membenarkan kegiatan yang rutin digelar personelnya." Sehingga personel bisa melaporkan pasar atau toko mana yang barangnya masih kosong dan mungkin harganya tidak sesuai untuk dilaporkan ke Satgas," ujarnya.


Kapolsek menambahkan, dari hasil peninjauan langsung di pasar tradisional maupun modern belum menemukan adanya antrean warga yang berebut mendapatkan minyak goreng.


"Untuk proses distribusi minyak goreng dari produsen ke pasaran pun tidak ditemukan adanya hambatan ataupun kendala," ujarnya.


Dalam pemantauan tersebut, Kapolsek juga menyatakan bahwa, personel mengecek harga penjualan minyak goreng, khususnya minyak goreng curah apakah sudah dijual sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah atau tidak.


"Menindak lanjuti perintah pimpinan, kami akan terus melakukan pemantauan dan pengawasan terkait ketersediaan dan harga penjualan dari minyak goreng, dadi hasil pemantauan personel ketersediaan minyak goreng dipasaran masih mencukupi" tutup Kapolsek Suharto Giri

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama