POLAIRUD POLRES BANGLI SAMBANGI PESISIR DANAU BATUR





Polda Bali, Polres Bangli - Pada hari ini Sabtu  tanggal 27 Agustus  2022 anggota piket Sat Polairud Polres Bangli yang dikendalikan  oleh *Aiptu Ketut Sudra*  melaksanakan kegiatan sambang di wilayah pesisir danau Batur. Kami meninjau aktifitas masyarakat yang terdapat di pesisir desa Kedisan  - kintamani. Dalam kesempatan tersebut anggota sat Polairud Polres Bangli hadir guna mendukung setiap aktifitas masyarakat khususnya para petani serta menjamin rasa aman dan nyaman bagi masyarakat secara keseluruhan saat beraktifitas.  


Kami terus mengimbau masyarakat pesisir untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker. Himbauan dan edukasi prokes akan terus dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam memutus rantai penularan virus corona yang semakin melonjak. Untuk itu Kami berharap kepada masyarakat selalu mematuhi dan disiplin dalam penerapan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah sebagai bentuk kepentingan dan keselamatan kita bersama. Hal yang perlu disadari bahwa pandemi covid19 belum berakhir sehingga prokes harus tetap dilaksanakan.  


Kasat Polair Polres Bangli *IPTU I WAYAN SUYASHA* mengatakan jajarannya tanpa henti terus mengingatkan masyarakat tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan  dalam kehidupannya sehari-hari mengingat pandemi covid 19 belum berakhir. Masyarakat dihimbau untuk selalu waspada dalam setiap aktifitas serta menjalin sinergitas bersama Sat Polairud Polres Bangli guna terciptanya situasi yang aman dan kondusif sehingga Kamtibmas di wilayah pesisir dapat terpelihara dan terjaga dengan baik.  *

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama