Polisi Menolong, Bantu Lansia Hadiri Perayaan Imlek Di Vihara Amurva Bhumi-Blahbatuh

  


Blahbatuh-Dikutip dari laman Wikipedia Tahun Baru Imlek merupakan perayaan terpenting masyarakat Tionghoa. Perayaan tahun baru imlek dimulai pada hari pertama bulan pertama (Hanzi: 正月; pinyin: zhēng yuè) di penanggalan Tionghoa dan berakhir dengan Cap Go Meh (十五暝 元宵節) pada tanggal ke-15 (pada saat bulan purnama). Malam tahun baru imlek dikenal sebagai Chúxī (除夕) yang berarti "malam pergantian tahun".


Masyarakat Tionghoa dari segala kalangan usia merayakan datang Tahun Baru dalam penanggalan Lunar tersebut,  Tak terkecuali kalangan Lanjut Usia(lansia) turut hadir di Vihara Amurva Bhumi Blahbatuh, Minggu/22 Januari 2023.


Momen pengaman kegiatan yang dilaksanakan oleh Personel Gabungan Polres Gianyar dan Polsek Blahbatuh turut pula membantu masyarakat lansia yang hendak menuju Vihara untuk melaksanakan Ibadah.


Lokasi Vihara yang berada di Jalan Utama dan harus menuruni tangga yang curam tentunya menyulitkan bagi warga lansia untuk mencapai lokasi.Hal ini menjadi atensi bagi personel Polri yang melaksanakan pengamanan untuk memberikan bantuan.


Seijin Kapolres Gianyar AKBP I Made Bayu Sutha Sartana,S.I.K, M.H, Kapolsek Blahbatuh Kompol I Made Tama,S.H. mengatakan bahwa personel Polri senantiasa hadir untuk membantu masyarakat.


"Memberikan bantuan kepada masyarakat merupakan kewajiban bagi setiap personel, semoga masyarakat lansia yang datang dalam merayakan Imlek dapat melaksanakan Ibadah dengan Khidmat dan Lancar, tandas Kompol Made Tama.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama