Berharap Menjadi Pemimpin Masa Depan, Ratusan Jama'ah Majelis Taklim Kota Probolinggo Gelar Doa dan Istighosah Kebangsaan Untuk Negeri

 


Probolinggo – Kegiatan jama'ah Majelis Taklim Al Hidayah yang berada di Kelurahan Tisnonegaran, Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo Jawa Timur yang mengagendakan doa dan istighosah Kebangsaan untuk negeri menjadi agenda keagamaan yang patut diapresiasi.. Acara yang berlangsung di Musholla Hidayatullah dan didominasi kaum perempuan ini juga mengusung dukungan moril untuk Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka, Sabtu (7/10) malam.


Ahmad Sholeh selaku Koordinator kegiatan istighosah ini menjelaskan, kegiatan Doa dan Istighosah  Kebangsaan tersebut dihadiri kurang lebih 200 orang. "Mereka warga yang menginginkan Mas Gibran menjadi pemimpin Indonesia ke depan, mengingat perannya sebagai tokoh muda yang tidak diragukan lagi dengan segala potensinya."jelasnya.


Secara nyata kaum emak-emak yang tergabung dalam Majelis Taklim ini mendoakan agar Mas Gibran menjadi pemimpin masa depan di Indonesia, serta berharap akan keselamatan bangsa dan negara. Putra sulung presiden Jokowi ini merupakan tokoh milenial yang berkualitas serta berpotensi menjadi pemimpin bangsa. Rasa optimistis jika Gibran akan mampu membawa Indonesia semakin maju, diungkapkan oleh Ahmad Sholeh. ”Saya sangat optimis mas Gibran Joko Widodo mampu memimpin bangsa ini, ”Ujarnya.


Pantauan terhadap kegiatan doa dan istighosah yang berlangsung tersebut, nampak berjalan seperti yang diharapkan panitia. Nuansa keakraban ditunjukkan oleh kaum ibu (Emak-emak) dan warga dilokasi ini. Bersama para relawan yang hadir, jamaah majelis taklim langsung melaksanakan makan bersama. "Semoga acara ini dapat membawa manfaat, berkah dan barokah bagi kita semua."pungkas Ahmad Sholeh. (Din)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama